Tentang Jatiku

Jatiku, adalah media informasi CU Pancur Kasih yang terbit berkala setiap tiga bulan. Jatiku berasal dari bahasa Dayak dari sub-suku Dayak Kanayatn yaitu “Ja Atiku” yang artinya adalah “Kata Hatiku”. Nama ini dicetuskan oleh salah satu anggota CU Pancur Kasih yaitu Bapak Iren Gedo Gama.

Jatiku, telah mengalami banyak perubahan,  mulai dari berupa selebaran hingga kini berbentuk buku digital (e-book), website dan aplikasi mobile (Android). Meskipun bentuk yang mengalami perubahan seiring berkembangnya teknologi informasi, namun semangat yang diusung tidak pernah berubah, semangat untuk berbagi dan menyebarluaskan kabar berita seputar gerakan Credit Union secara umum dan secara khusus Credit Union Pancur Kasih.

Jatiku terbit secara digital dalam bentuk PDF sehingga dapat diunduh dan dibaca kapanpun dan dimanapun melalui Laptop, Smartphone maupun Tablet Anda.

Buletin Jatiku Edisi 01 2023, April-Juni 2023

Buletin Jatiku Edisi 02 2023, Juli-September 2023